Upgrade Pengetahuan Dengan Kuliah Online MOOCs, Alternatif Belajar Modern.

Saya mendengar informasi tentang MOOCs pertama kali dari radio favorit, saat saya sedang dalam perjalanan ke suatu tempat, pertama kali mendengar istilah ini lumayan memancing rasa penasaran saya yang kebetulan saat itu sedang mencari referensi untuk kuliah.

    Apa itu MOOCs ?
MOOCs adalah singkatan dari Massive Open Online Courses sebuah konsep belajar seperti pelatihan,training dan perkuliahan yang dilakukan secara online, MOOCs adalah sebuah cara baru belajar yang berkembang pesat di dunia internasional terutama di Amerika Serikat, belajar secara online kapan dan dimanapun kita mau dan berada, asyiknya lagi hampir semua mata kuliah MOOCs umumnya tersedia secara cuma-cuma alias gratis, walaupun ada beberapa yang berbayar, banyak sekali penyedia layanan MOOCs mereka bekerja sama dengan kampus ternama dan terbaik dari seluruh dunia. MOOCs yang bisa menjadi pilihan di antaranya Coursera, Audacity, EdX, MITx, dan Khan Institutte.




Dari sekian banyak penyedia layanan MOOCs, saya pernah mengikuti mata kuliah di Coursera, saya yang saat itu baru memulai usaha dan ingin sekali bisa menjadi enterpreneur, memberanikan diri log in dan submit untuk mengikuti salah satu pelajaran mengenai ini, luar biasanya pilihan mata kuliah dan Universitas yang ada di Coursera sangat variatif dan spesifik pada topik-topik tertentu, sehingga banyak dipakai menjadi alternatif tambahan pengetahuan apalagi untuk para professional, namun demikian disini tetap tidak dibatasi, semua orang bisa mengikuti pilihan kuliah yang mereka minati, bahkan yang awam sekalipun seperti saya, diterima juga. Dan yang serunya lagi kampus-kampus yang bekerjasama dengan Coursera ini kampus yang sudah termasyur di dunia, seperti Yale University, Stanford, Maryland University dll.

Kuliah online di Coursera ini menurut saya sangat bermanfaat, karena secara langsung saya memaksakan diri untuk belajar bahasa Inggris, peserta kursus online ini berasal dari berbagai penjuru dunia, beberapa topik pembahasan mewajibkan sesi diskusi antar peserta. Selain itu sama seperti kuliah pada umumnya ada kewajiban melakukan tugas dan exam atau ujian yang harus di selesaikan, jika berhasil dan lulus boleh memilih untuk mencetak sertifikat, biasanya pilihan mencetak sertifikat di berikan pada saat awal pendaftaran, sertifikat ini di kirimkan langsung dari kampus pilihan dimana kita memilih mata kuliah, saya sendiri memilih untuk tidak mencetak sertifikat, ada charge yang harus di keluarkan apabila menginginkan sertifikat asli karena saya ngga ngerti cara bayar pake dollar, ya sudah pilih tidak di cetak.

Sampai saat ini memang belum banyak sih kursus yang saya ikuti, saya meniatkan kursus online seperti ini utamanya untuk memanfaatkan waktu dan pikiran kepada kegiatan yang lebih bermanfaat, selain itu saya berkeyakinan yang namanya belajar tidak boleh ada tamatnya bahkan Nabi sendiri bersabda "Tuntutlah ilmu sampai ke negeri Cina" dan "Belajarlah sejak dalam buaian hingga ke liang lahat" apalagi sebagai ibu penting banget saya harus terus belajar, ibu adalah madrasah, guru pertama bagi anak-anaknya. Belajar bukan selalu harus di jalur formal, pulang pergi kesekolah atau kampus, belajar bisa dari mana saja, bahkan dari hidup semutpun banyak hal hal yang bisa di pelajari, bukan sertifikat  yang saya cari tapi berusaha terus mengupgrade diri dari waktu kewaktu demi menjadi pribadi yang lebih baik dengan satu keinginan suatu saat bisa berbagi apa yang sudah saya pelajari.

Para peserta kursus banyak di antaranya yang bergabung membentuk komunitas dimana mereka mengadakan semacam meetup dan pertemuan rutin, untuk menjalin forum komunikasi dan kebersamaan dan berbagi informasi, komunitas Coursera di Indonesia di namakan IDCourserian, sedihnya sampai sekarang saya belum pernah sempat mengikuti meetup IDCourserian, semoga ada waktu kapan-kapan bisa hadir.

Di Indonesia sendiri belum lama ini hadir MOOCs dengan penyedia seperti Universitas Terbuka dan IndonesiaX, dengan sistem yang kurang lebih sama, memberikan aneka kursus dan mata kuliah pilihan dari beberapa kampus ternama di Indonesia. Beberapa pilihan kursus di sana sedang saya tunggu open classnya, lumayan excited juga nih menunggu kelas-kelasnya tapi yang pasti sepertinya akan lebih gampang di ikuti karena  menggunakan Bahasa.

Yuuk....! Upgrade diri dengan belajar online dari berbagai kampus terbaik alternatif belajar modern.




Komentar

(1)

Posting Komentar