Siapkan 3 Bumbu Dasar Ini, Ibu Hemat Waktu Memasak Saat Puasa

Momen puasa dan jelang lebaran seperti saat ini, adalah saat yang luar biasa buat ibu-ibu. Skill multitaskingnya benar-benar di uji. Pekerjaan rumah rasanya selalu ada saja nggak habis-habis.

Merasakan sedikit kewalahan, saya yakin semua ibu pasti merasakan hal yang sama. Memikirkan bagaimana menyiapkan sahur dan buka puasa setiap hari, melakukan ibadah tambahan, menyelesaikan pekerjaan rumah, mungkin pergi buka bersama di luar rumah, juga tetap fokus merawat anak-anak, terlebih jika mereka baru belajar berpuasa.

Dengan segala keistimewaannya, keberadaan Ramadhan adalah  waktu bagaimana ibu bertanggung jawab memberikan yang terbaik di rumah sekaligus seimbang dengan peningkatan dalam beribadah.

 Bohong kalau tidak terasa melelahkan. Tetapi insha Allah berkah ya buk ibuk!

Daan, salah satu pekerjaan rumah yang paling menyita waktu ibu saat puasa adalah memasak. Setuju dong yaa, bulan Ramadan itu terasa sekali pekerjaan di dominasi urusan dapur. Bagaimana bisa memasak makanan enak tanpa mencicipinya. Nah, itu peer banget!

Sebagai orang Indonesia kita terbiasa dengan menu masakan yang kaya bumbu dan rempah yang di haluskan, semudah dan sesimpel apapun masakannya yang namanya bumbu-bumbu ini selalu ada, nggak ketinggalan, ya nggak sih?!

Dari mengupas, menyiangi hingga mengulek. waktu yang di butuhkan untuk meracik bumbu lumayan lama. Ini bukan hal yang mudah,  di tengah waktu masak sahur dan berbuka yang terbatas. Dan semakin merepotkan untuk  ibu-ibu yang dasarnya memang tidak suka masak. Endingnya lebih sering beli lauk matang di luar deh!

Memang enak sih yaa praktis. Tapi kalau setiap hari beli di luar nggak bagus juga untuk kesehatan kantong dan badan, kita kan nggak tahu pasti masakan yang kita beli di olah dan di proses seperti apa. Berbeda dengan ketika kita masak sendiri, meracik sendiri dan menyajikannya untuk keluarga di rumah.

Tentu saja lebih aman dan mantap kalau ibu memasak sendiri, terlebih membuat makanan untuk diri kita sendiri dan keluarga kita adalah juga bagian dari ibadah ya ibu-ibu. Karena urusan bumbu dapur adalah salah satu yang krusial, maka perlu trik dan agar  urusan dapur nggak mentok di bumbu aja.

Salah satu cara yang saya terapkan adalah dengan membuat stock tiga bumbu dasar, yaitu:
  • Bumbu Dasar Merah
  • bumbu Dasar Putih
  • Bumbu dasar Kuning
Sebenarnya ini bukan rahasia lagi, nenek moyang kita, ibu-ibu jaman dahulu telah menrapkan cara ini sebagai trik untuk mensiasati waktu masak yang lama, menjadi lebih cepat hemat waktu dan tenaga juga. Dengan cara ini, ibu tinggal menyiapkan saja bahan-bahan untuk di masak dan langsung mengolahnya.

Siapkan 3 Bumbu Dasar Ini Agar Ibu Hemat Waktu Memasak Saat Puasa


Ada tiga jenis bumbu dasar yang bisa dibuat untuk kemudahan memasak selama bulan Ramadan. Kalau cara pembuatannya dan penyimpanannya dilakukan dengan benar, bumbu ini bisa awet selama berminggu-minggu. Untuk komposisi bahan-bahan sebenarnya di sesuaikan dengan kebutuhan, dan selera.

Tidak ada patokan khusus berapa perbandingan antar bahan jika kita ingin membuat bumbu dasar dengan rasa yang seimbang. Ibu-ibu yang sudah terbiasa di dapur biasanya lebih peka untuk hal ini.

Cara membuat tiga bumbu dasar ini juga cukup mudah, berikut ini cara membuatnya:

Bumbu Dasar Putih:

Bumbu ini cocok untuk berbagai masakan, seperti rawon, semur, bisa juga untuk tumisan, mi goreng dan oseng-oseng, Opor, Semur, Nasi Goreng, Botok, Bacem, juga sedap dengan bumbu dsar putih ini. Bahan-bahannya:
  • 10 siung bawang merah
  • 8 siung bawang merah 
  • 5 butir kemiri 
  • 1 ruas jahe 
  • 1 sdt lada Gula dan garam secukupnya 
  • 1 sdm minyak goreng 


Bumbu Dasar Merah:


Bumbu Dasar Merah ini Bumbu Dasar Merah rasanya pedas dan cocok untuk memasak nasi goreng, sambal goreng bisa juga untuk gulai, sayur sambal Goreng Ati Ampela, Sayur Lodeh, Krecek, dll.
bahan-bahannya antara lain:
  • 10 buahCabe merah keriting
  • 8 siung bawang merah 
  • 8 siung bawang putih 
  • 2 buah tomat
  • 1 sdt  garam halus 
  • 1/2 sdt gula pasir 
  • 1sdm minyak goreng 


Bumbu Dasar Kuning

Bumbu dasar kuning ini bisa digunakan untuk macam-macam soto, pesmol, acar, terik daging, sampai bumbu ayam goreng. Bumbu Dasar Kuning juga bisa di gunakan masak masakan lain seperti Kare, Acar Kuning, Laksa, Pepes Ikan, Bumbu Ungkep aneka lauk termasuk untuk tahu dan tempe.

Bahan-bahannya antara lain:

8 butir kemiri
10 siung bawang merah
6 siung bawang putih
1cm kunyit
1cm jahe
1cm lengkuas
1 sdt garam
1 sdt gula
1sdm minyak goreng

Semua bahan di atas di haluskan. Nah, untuk hasil menghaluskan bumbu dengan lebih mantap dan praktis gunakan deh Blender dari Cosmos yang punya produk baru Blender Cosmos Blenz.

 Blender Cosmos Blenz.

                           Siapkan 3 Bumbu Dasar Ini Agar Ibu Hemat Waktu Memasak Saat Puasa

Yup, ceritanya saya punya blender baru nih, yaitu  Blender Cosmos Blenz. OiyaSerupa dengan alat rumah tangga lainnya Blender ternyata juga terus berinovasi yaa. Memiliki Blender Cosmos Blenz saya baru sadar blender lama saya memang sudah ketinggalan zaman.

Blender yang saya pakai ini adalah produk barunya Blender Cosmos Blenz dengan tipe CB 801 P. Bentuk dan desain blender Cosmos ini compact dengan warna pink yang manis dan di sebut-sebut sebagai smart belender loh, karena memiliki banyak keunggulan di antaranya:

Siapkan 3 Bumbu Dasar Ini Agar Ibu Hemat Waktu Memasak Saat Puasa


  • Bisa BERHENTI SENDIRI jadi sambil ngeblender kita bisa sambil melakukan aktivitas lainnya.
  • Memiliki Safety Lock System (Kunci Pengaman)  blender ini tidak akan menyala apabila belum terpasang dengan benar, sehingga lebih aman digunakan 
  • Bisa Ngeblenz Sendiri, tidak perlu diaduk manual
  • Hemat waktu & hemat tenaga 
  • Gelas atau wadah blendernya menggunakan plastic Goblet yang anti pecah dan berkapasitas besar hingga 1,5 Liter 
Siapkan 3 Bumbu Dasar Ini Agar Ibu Hemat Waktu Memasak Saat Puasa

  • 2in1 Mill : Penggiling bumbu kering & basah  
  • Pisaunya tajam dan cepat menghaluskan, dan melumat bahan yang di blenz
  • Menggunakan lampu indikator yang menjadi penanda jika blender siap digunakan 
  • Thermostat Overheat Protection yang melindungi motor dari panas berlebih sehingga lebih aman & awet 
  • Motor 100% Gulungan Tembaga lebih kuat & tahan lama 
  • Hemat Listrik, hanya butuh daya Masukkan 250 Watt 
  • Anti Slip (Karet Hisap) Blender ini tidak berpindah atau bergeser saat sedang proses blending sehingga lebih aman.
Siapkan 3 Bumbu Dasar Ini Agar Ibu Hemat Waktu Memasak Saat Puasa

Hasil 3 bumbu dasar yang di haluskan dengan Blender Cosmos Blenz benar-benar halus lumat dengan cepat. Gelasnya juga tidak mudah kotor dan mudah di bersihkan, bekas-bekas noda kunyit yang kekuningan tidak menempel.

Yup, 3 bumbu dasar ini jadi andalan banget untuk masak enak tanpa harus berkutat lama di dapur. Memenuhi harapan memenuhi Bulan Ramadhan semoga Ramadan ini penuh energi dan semakin memotivasi untuk melakukan yang lebih baik dan merencanakan hari dengan baik, baik secara rohani maupun dalam hal urusan rumah tangga.

Write a comment